Saturday, July 10, 2010

Mengunjungi The Fleming Collection

Setelah datang kepagian di Heathrow, maka ketimbang termangu di kamar hotel menunggu rombongan ludruk yang akan datang sore ini dan besok, maka kuputuskan untuk berjalan-jalan dengan berbekal peta seadanya.


Seusai makan di restoran cepat saji, maka kususuri jalan-jalan London utara di musim panas, temperature mencapai 30 derajat celcius hari ini (10.06.2010, langkah membawaku ke oxford street dan mata ini tertumbuk pada Berkeley square yang disebelahnya tertulis the Fleming Square. Ini dia!


Jauh-jauh ke London bisa ngangsu kawruh pada bapake James Bond, siapa tahu bisa ngelmu seperti James Bond yang minimal ngentup tiga kali dengan orang yang berbeda pada setiap filmnya


Maka dengan langkah tegap kulalui Davies Street dan hati ini makin berdegup kencang ketika mendapati Berkeley Square yang mirip pecenongan dengan dealer mobil di sana-sini; kuhentikan langkah karena ingin melihat mobil bermerek Bugatti, Bentley, Range Rover, Roll Royce dan Porsche yang terlihat anggun di etalase.


Akhirnya aku tersadar, tujuan belum tercapai, revolusi belum selesai! Maka kubuka peta dan akhirnya terlihat dari kejauhan tulisan The Fleming Collection; dengan jantung berdegup kencang kumasuki pintu depan dan terlihat dua nonik kulit putih sedang berbincang, hmmm James Bond banget pikirku!


Maka setelah berbasa-basi dan menanyakan ukuran vital, aku pun mengutarakan maksudku untuk melihat-lihat fleming collection; ternyata oh ternyata karya fleming dan cendera mata hanya ada satu lemari kaca saja, sedang sisa dari gallery berlantai dua adalah pameran seni antah berantah yang aku tak mengerti maksudnya.


Maka dengan langkah gontai aku pun menuju Hyde Park lalu mengambil jalan tembus menuju Royal Albert Hall untuk melihat seperti apa, ketika Deep Purple tampil bersama Royal Philharmonic Orchestra dahulu kala


Pupus sudah ngangsu kawruh untuk menjadi James Bond


Kecewa!